Punya Goal yang Ingin di Capai? Miliki Buku Goal Achivement System
Judul Buku | Goal Achivement System (Cara Mencapai Tujuan Hidup, Meningkatkan Kebahagiaan, Keuangan, Kesehatan dan Kesejahteraan Hidup Anda) |
Penulis | Jimmy Susanto, M.M. |
Penerbit | PLP Book |
Tahun Terbit | Cetakan Pertama, November 2020 |
ISBN | 978-602-53895-3-5 |
DImensi | 14,5 cm x 21 cm |
Halaman | 86 halaman |
Genre | Non-fiksi (pengembangan diri) |
Harga | Rp. 88.000 |
Deskripsi buku goal achievement system
Buku goal achievement system merupakan buku yang membahas tentang cara mencapai tujuan hidup, meningkatkan kebahagaiaan, keuangan, kesehatan, dan kesejahteraan hidup.
Materi dalam buku goal achievement system dibuat menggunakan berbagai keilmuan dan pengetahuan yang telah dipalajari dan dipraktikkan lebih dari 1 dekade oleh Penulis. Mulai dari Neuro-Linguistic Programming (NLP) hingga Law of Attraction (LOA) yang penulis kemas menjadi suatu system yang bertahap-tahap untuk pencapaian sebuah goal.
Karena sifatnya bertahap, maka membaca buku ini sebaiknya tidak asal loncat sana sini, melainkan perlu diselesaikan dahulu mulai dari pendahuluan, NLP Process of Change, Well-Formed Outcome, 6W1H, SMARTER dan dilengkapi dengan LOA. Misalnya, system pendahuluan sangat krusial untuk mengatasi dan mengawali pencapaian goal karena pola pikir, sikap dasar manusia dan dibantu dengan NLP Presupositions merupakan kunci awal pencapaian suatu goal yang telah dibuktikan sendiri oleh penulis dalam mewujudkan beberapa goal-nya seperti menulis buku bersama Brian Tracy bahkan mendapatkan penghargaan di Los Angeles, California, Amerika Serikat sebagai Quilly Award dan Best-Selling Author dari NABSA, Amazon dan Barnes Nobles di tahun 2016. Jadi, isi buku goal achievement system telah diuji cobakan dan terbukti.
Hal paling menarik dalam buku ini yaitu diawali dengan mindset seorang pemenang. Di halaman 13 kita disuguhkan dengan penjelasan sikap dasar manusia sukses (pemenang vs korban). Menurut saya menjadi penting dijadikan sebuah pedoman agar tidak mudah menyalahkan keadaan, bahkan terperangkap dengan 1001 alasan sehingga tidak bisa mencapai goal yang dituju.
Dibagian akhir halaman juga kita disuguhkan 1 lembar ekstraksi dari keseluruhan materi yang ada di buku goal achievement system. Tentu sangat membantu kita untuk mengingat kembali materi-materi dalam buku ini.
Penutup
Terlepas dari itu semua, buku goal achievement system ini bukan pil ajaib yang saat dibaca goal yang dituju ujug-ujug tercapai. Namun, buku ini memberikan pedoman dari orang yang sudah pernah mencapai goal-nya. Selain itu terdapat kekurangan-kekurangan dalam buku ini seperti kesalahan penulisan (kurang spasi), dan lain sebagainya. Semoga cetakan berikutnya sudah diperbaiki oleh penulis.
Dengan harga Rp. 88.000, buku tipis dengan insight yang tebel ini sangat perlu dibaca oleh berbagai kalangan karena menjelaskan kiat-kiat apa saja yang perlu dilakukan agar goal bisa tercapai dalam suatu bingkai kesisteman.
Terima kasih ulasannya. Sangat membantu.
Hiii Ndy, terima kasih telah berkunjung, moga manfaat yaa…
Salam
Andi Balladho Aspat Colle